Selasa, 06 November 2012

Single Terbaru AKB48 Terjual Lebih Dari 880 Ribu Keping Sehari


tokyo - AKB48 kembali menunjukkan popularitasnya sebagai grup idola nomor satu di Jepang, dengan hasil dari penjualan CD single terbarunya yang berjudul “Uza.”

Dilansir dari Oricon pada Kamis (1/11), tangga lagu Oricon merilis daftar terbaru untuk dimana single terbaru AKB48 yang rilis Rabu (31/10) kemarin tersebut berhasil menduduki posisi puncak hanya setelah sehari dirilis.

AKB48 menduduki posisi puncak setelah berhasil menjual CD single terbarunya sebanyak 884.602 keping. Pencapaian ini sekaligus mempertahankan rekor sebanyak sembilan CD single berturut-turut yang dirilis sejak 2011 lalu telah terjual lebih dari 800 ribu keping di hari pertama perilisannya.

“Uza” pertama kali diumumkan menjadi single terbaru atau single ke-28 AKB48 oleh Yasushi Akimoto melalui akun Google+ pribadinya, dan judul lagunya pertama kali diumumkan pada saat ajang Rock & Paper Tournament pada 18 September lalu. 

Untuk menunjang promosi CD single tersebut, AKB48 kembali lagi berkolaborasi dengan sutradara Hollywood terkenal, Joseph Khan untuk menjadi sutradara video musik dari lagu yang bertajuk “Uza.” Ini merupakan kerjasama untuk kedua kalinya antara AKB48 dan Joseph Khan, setelah sebelumnya Joseph Khan juga menjadi sutradara video musik “Gingham Check” yang rilis pada akhir Agustus lalu.

Sementara itu selain merilis single “Uza”, AKB48 beberapa waktu lalu terpilih untuk menyanyikan lagu penutup film Disney Wreck-It Ralph. Lagu yang dinyanyikan AKB48 bertajuk “Sugar Rush,” lirik lagu diciptakan oleh Yasushi Akimoto dan musiknya dibuat oleh Jamie Houston. Hanya 10 anggota AKB48 saja yang terlibat dalam lagu soundtrack tersebut. 

Lagu “Sugar Rush” tersebut juga dimasukkan ke dalam album soundtrack Wreck-it Ralph bersama dengan lagu Skrillex, Rihanna, Owl City, Kool & The Gang dan film score yang diciptakan Henry Jackman. Album soundtrack tersebut dirilis di seluruh dunia oleh Walt Disney Records.

Cuplikan video musik “Sugar Rush” pertama kali diputar saat penayangan perdana film Wreck-it Ralph di Los Angeles pada 29 Oktober lalu.
sumber:http://rollingstone.co.id

Tidak ada komentar:

Posting Komentar